Resep Infused Water untuk mengecilkan perut Manjur

Resep Infused water - Infused water merupakan minuman sehat yang banyak direkomendasikan para ahli kesehatan karena mampu mengatasi segala jenis detox dan racun dalam tubuh.Selain itu,infused water juga berfungsi dapat mengecilkan perut yang buncit bila diminum secara teratur.Infused water dibuat dengan menggunakan buah - buahan yang direndam dalam air dan didinginkan selama kurang lebih 12 jam.Kita ketahui ada beberapa jenis buah yang mampu mengecilkan perut sehingga apabila dikombinasikan dengan infused water tentu hasilnya akan lebih baik.Lansung saja berikut resep infused water untuk mengecilkan perut :

Resep Infused Water untuk mengecilkan perut

Bahan - Bahan
  • 1 buah lemon segar
  • 1 buah mentimun
  • 1 potong jahe
  • 10 lembar daun mint
  • 1 liter air putih 

Cara membuat infused water pelangsing :
  1. Potong lemon, jangan lupa dicuci dulu. Buang bijinya karena bisa menimbulkan rasa pahit.
  2. Kupas mentimun, cuci bersih lalu iris-iris.
  3. Cuci daun mint, petik dari tangkainya. Boleh lebih dari 10 lembar.
  4. Kupas jahe, cuci bersih lalu parut menggunakan parutan keju atau dipotong kecil-kecil. Digeprek pun bisa. Lebih terasa ketika digeprek dan diparut dibandingkan dipotong kecil-kecil.
  5. Masukkan semua bahan ke dalam wadah air berukuran satu liter.
  6. Tambahkan air sekitar kurang lebih satu liter.
  7. Masukkan ke kulkas, tunggu hingga 12 jam.
  8. Infused water siap diminum! Rasanya segar, sangat disarankan untuk menghabiskan satu liter dalam satu hari. Khasiatnya untuk melancarkan metabolisme tubuh dan pencernaan, kalau diminum rutin bisa menurunkan berat badan 1-2kg per bulan. Selamat mencoba!

Demikianlah informasi mengenai cara membuat infused water pelangsing perut yang banyak dicari orang. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi anda yang sedang diet.

0 Response to "Resep Infused Water untuk mengecilkan perut Manjur"

Posting Komentar